Workshop Pembelajaran Online lewat Situs JogjaBelajar (JB Class)

  • Tuesday, 17 March 2020
  • 802 views
Workshop Pembelajaran Online lewat Situs JogjaBelajar (JB Class) ilustrasi JB Class

Indikasi meluasnya pandemi virus corona (COVID-19) di Kota Yogyakarta membuat kegiatan akademik di sekolah untuk sementara waktu dihentikan. Para peserta didik diminta belajar dari rumah sampai kondisi dinyatakan membaik (kondusif). Sambil menanti perkembangan lebih lanjut, seluruh sekolah di Kota Yogyakarta diminta untuk melangsungkan pembelajaran secara online.

Menyikapi hal tersebut, Senin (16/3) lalu, SMP IT Masjid Syuhada mengadakan workshop pembelajaran online yang diikuti segenap guru SMP IT Masjid Syuhada. Pembelajaran online yang dibahas dalam workshop tersebut memakai situs JogjaBelajar—salah satu platform pembelajaran online yang digagas pemerintah Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta.

Situs JogjaBelajar memungkinkan guru untuk melakukan kegiatan-kegiatan akademik standar seperti membuat konten-konten materi, memberi tugas, mengadakan ulangan, dan merekap nilai-nilai peserta didik. Untuk bisa memakainya, pertama-tama guru harus membuat akun dan kelas sesuai dengan mata pelajaran yang diampunya. Setelah guru membuat kelas, guru bisa mengisi kelas dengan mengunggah (upload) konten-konten pembelajaran seperti materi, tugas, dan sebagainya.

Selain guru, peserta didik juga harus membuat akun di situs JogjaBelajar. Situs ini memakai basis data NISN (Nomor Induk Siswa Nasional) untuk mensinkronkan data diri peserta didik dengan data yang dimiliki sekolah. Setelah peserta didik selesai membuat akun, mereka harus mengajukan permintaan (request) pada guru yang bersangkutan agar diizinkan masuk kelas dan berpartisipasi di dalamnya. Peserta didik yang sudah masuk kelas dapat mengakses konten pembelajaran yang telah guru unggah. Instruksi lebih lanjut akan disampaikan oleh guru yang bersangkutan lewat grup Whatsapp.

Hasil akhir dari workshop pembelajaran online tersebut nantinya akan diimplementasikan dengan mengadakan pembelajaran online lewat situs JogjaBelajar. Jadwal pembelajaran online pun akan dibuat dengan menyesuaikan jadwal yang sudah ada sebelumnya. Belum diketahui berapa lama pembelajaran online ini akan dilangsungkan. Pemberitahuan lebih lanjut masih menunggu keputusan dari yayasan dan dinas terkait sambil melihat perkembangan situasi pandemi COVID-19.