Workshop Desain Pembelajaran Abad-21 SMP IT Masjid Syuhada

  • Saturday, 6 July 2019
  • 758 views
Workshop Desain Pembelajaran Abad-21 SMP IT Masjid Syuhada

Tantangan pembelajaran yang dihadapi guru “zaman now” semakin kompleks. Tantangan tersebut tidak hanya dari tuntutan kinerja profesional guru, tapi juga mencakup bagaimana menghadapi perubahan karakteristik peserta didik di tengah dinamika perkembangan teknologi informasi saat ini.

Dewasa ini, peserta didik yang berasal dari kalangan “generasi millenial” tidak bisa diperlakukan sama dengan peserta didik generasi sebelumnya. Hal ini didorong oleh arus perkembangan teknologi informasi yang sangat pesat. Selain itu, era industri 4.0 yang ditandai dengan hadirnya internet telah mengubah pola komunikasi, interaksi, dan gaya hidup setiap orang secara masif—tak terkecuali bagi peserta didik.

Menyikapi perubahan tersebut, guru harus bersikap responsif dan adaptif agar tetap optimal dalam menyelenggarakan kegiatan belajar mengajar di kelas. Seyogyanya, guru tidak memaksakan model pembelajaran “zaman old” untuk mengajar anak-anak “zaman now” atau yang sering disebut generasi millenial. Kreativitas guru dalam memilih model pembelajaran sangat dibutuhkan untuk menghadapi peserta didik dari generasi milenial. Selain itu, guru harus membekali diri dengan keterampilan-keterampilan tambahan yang dapat digunakan untuk menunjang proses pembelajaran di kelas seperti penguasaan teknologi informasi, media sosial, dan wawasan yang luas tentang dunia generasi millenial pada umumnya.

Persoalan-persoalan tersebut merupakan bahasan utama dalam workshop model pembelajaran abad ke-21 yang diselenggarakan SMP IT Masjid Syuhada pada hari Jumat (5/7) lalu. Pemateri workshop tersebut adalah Ibu Endang Triningsih dari Dinas Pendidikan Kota Yogyakarta. Workshop model pembelajaran ini diikuti oleh segenap guru SMP IT Masjid Syuhada.

Selain membahas seputar model pembelajaran, workshop ini juga membahas mengenai kecakapan-kecakapan dasar yang harus dimiliki peserta didik abad ke-21 yakni: Communication (komunikasi), Collaborative (kemampuan bekerjasama), Critical Thinking (berpikir kritis), dan Creativity (kreativitas). Menurutnya, peserta didik harus menguasai keempat keterampilan tersebut agar mampu menghadapi tantangan-tantangan perubahan di segala bidang kehidupannya. Peserta didik harus disiapkan untuk menjadi generasi yang siap merespon segala bentuk perubahan secara positif, berkarakter mulia, serta memiliki integritas dalam bekerja. Bu Endang Triningsih juga menyampaikan materi seputar penyusunan perangkat pembelajaran yang berkorelasi dengan model pembelajaran abad ke-21.

Workshop ini diharapkan dapat memotivasi sekaligus menginspirasi para guru dalam menyongsong tahun ajaran baru 2019/2020. Selain itu, dengan diadakannya workshop ini diharapkan para guru dapat terus meningkatan kreativitas dan inovasinya dalam merancang model pembelajaran di kelas yang paling optimal untuk peserta didik.